Seperti yang kita ketahui, Ye Sung dan Lee Teuk syuting acara Love Chaser (25/11); Si Won memandu acara musik ICON (27/11) dan syuting serial Athena: Goddess of War; Sung Min syuting serial President; Ye Sung dan Kyu Hyun masing-masing tampil di panggung musikal Spamalot dan The Three Musketeers hingga awal tahun depan; Dong Hae menjadi bintang tamu variety show SBS Strong Heart (30/11) serta syuting serial It’s Okay, Daddy’s Girl. Sementara Hee Chul memandu acara radionya sendiri dan baru-baru ini dipilih untuk mengisi salah satu segmen di acara MBC Golden Fishery, Radio Star.
Tapi sebagai grup, mereka semua akan bersatu lagi sebagai Super Junior dan melanjutkan konser Super Show 3 di Guangzhou 25 Desember mendatang. Tahun 2011, mereka akan melanjutkannya ke Bangkok (15-16/1), Singapura (29/1), Jepang (18-20/1), Manila (26/2), dan Taiwan (12-13/3). Sementara itu, 27 November lalu mereka menjadi salah satu artis penampil di acara LOTTE Duty Free 30th Year Anniversary “9th 2010 Family Concert”.
Tanggal 20-21 November lalu, Super Junior-K.R.Y baru saja menyelesaikan konser mereka di Taiwan. Berlokasi di Sports Center Universitas Taiwan, penampilan Kyu Hyun, Ryeo Wook, dan Ye Sung mampu membius para ELF (sebutan unuk fans Super Junior) Taiwan. Terlebih ketika Dong Hae dan Sung Min menjadi bintang tamu konser Super Junior-K.R.Y malam itu.
Walau konser baru berlangsung awal tahun depan, sebanyak 5.000 tiket Super Show 3 di Singapura sudah laris terjual. Seribu lembar tiket di antaranya bahkan sudah terjual dalam waktu 15 menit setelah dibuka untuk umum. Respon dan animo para ELF Singapura untuk konser ini sangat tinggi, sampai fans yang tidak kebagian tiket meminta penyelenggara konser, Running Into The Sun mencetak tiket lagi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar